Minggu, 16 September 2018

7 Cara Menambah Tinggi Badan Anak Dengan Sehat Dan Alami


Tidak hanya kesehatan anak saja yang harus diperhatikan, akan tetapi perkembangan tubuh anak juga sangat penting untuk diperhatikan. Memilki anak yang sehat dengan badan yang ideal adalah dambaan bagi setiap orang tua. Badan yang ideal adalah antara berat badan dengan tinggi badan anak itu seimbang. Memiliki tinggi badan yang ideal akan menambah kepercayaan diri anak. Fenomena saat ini tinggi badan menjadi syarat untuk memasuki beberapa sekolah bahkan beberapa jenis pekerjaan. Jadi jika anak memiliki tinggi badan yang ideal, sangat bermanfaat dan memudahkannya. Inilah beberapa cara yang dapat menambah tinggi badan anak secara alami :

1.       Berikan Anak Makanan Sehat




Makanan sehat yang bernutrisi tinggi menjadi hal yang mempengaruhi penambahan tinggi badan anak. Terutama adalah makanan yang mengandung banyak vitamin D dan kalsium. Sebab kedua nutrisi tersebut sangat bagus untuk pertumbuhan tulang anak. Contoh jenis makanannya adalah susu, ikan, keju, sayuran brokoli, slada air, bayam, kacang-kacangan, dan masih banyak lainnya.

2.    Cukupi Waktu Tidur Anak




Tidak hanya makanan bernutrisi saja, akan tetapi tidur yang cukup juga mempengaruhi penambahan tinggi badan anak secara optimal. Usahakan anak untuk tidur minimal 8 sampai 10 jam setiap harinya dan biasakan untuk tidur sebelum jam 9 malam. Hal tersebut berguna untuk memperlancar proses regenerasi metabolisme tubuh agar sempurna.

3.       Ajak Anak Untuk Rutin Berolahraga




Ada beberapa jenis olahraga yang dipercaya memiliki manfaat untuk menambah tinggi badan anak. Contoh olahraga tersebut adalah berenang, yoga, skiping, lompat tali, jogging, dan bersepeda. Dengan melakukannya secara rutin dan teratur, akan membantu penambahan tinggi badan anak secara alami.

4.       Tidur Dengan Posisi Yang Benar


Posisi tidur yang salah dapat berpengaruh pada postur tubuh. Salah satu contoh dampak posisi tidur yang salah adalah badan bungkuk. Jadi biasakan anak untuk tidur dalam posisi yang benar. Posisi tidur yang benar adalah terlentang, kepala menghadap ke atas, kaki lurus, dan jangan gunakan bantal yang terlalu tinggi.

 5.       Mencukupi Kebutuhan Kalsium


Kalsium merupakan salah satu jenis mineral yang memiliki manfaat pada pertumbuhan tulang, metabolisme tubuh, penghubung antar syaraf, mencegah osteoporosis, kinerja jantung, pergerakan otot, dan mempermudah penambahan tinggi badan anak. Bunda bisa berikan sumber kalsium dari telur, pisang, susu, keju, yogurt, dan lain-lain.

 6.       Jangan Biasakan Anak Makan Sebelum Tidur




Makan sebelum tidur dapat memicu hormon insulin yang dapat menghambat distribusi hormon pertumbuhan badan. Sehingga menghambat penambahan tinggi badan anak. Usahakan 2 jam sebelum tidur anak tidak makan.

 7.       Hidarakan Anak Dari Makanan Yang Menghambat Pertumbuhan Tulang




Salah satu hal yang dapat menghambat hormon pertumbuhan manusia adalah makanan yang banyak mengandung lemak, junkfood, gorengan, serta minuman yang mengandung alkohol, soda, dan kafein. Hal tersebut juga dapat menghambat penyerapan kalsium sehingga menghalangi pertumbuhan tulang dan meperlambat penambahan tinggi badan anak. Bunda bisa berikan anak susu sebagai sumber kalsium yang baik untuk penambahan tinggi badan anak.

Kesimpulan :


Kesimpulannya adalah dengan memeberikan makanan yang sehat dan mencukupi asupan protein dan nutrisi anak,akan membantu penambahan tinggi badan anak. Selain itu biasakan anak untuk hidup dengan pola yang sehat dan rutin berolahraga. Ajari juga untuk menjaga postur tubuhnya supaya tulang belakangnya tegak lurus. Di samping itu kita juga harus tetap menjaga berat badan anak agar seimbang dengan tinggi badan anak. Kita bisa berikan suplemen madu gemuk anak untuk menjaga berat badan anak. Suplemen ini juga memilki manfaat untuk menambah tinggi badan anak.

Sekian dan Terimakasih. Semoga Bermanfaat...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar